Resep Kacang Telur Peda Manis. Heeem nonton tv emang paling enak ditemani dengan camilan. Apalagi kalau camilannya Kacang Telur Pedas Manis ini. Pastinya acara nonton tvnya bakalan tambah seru nie. Kalau kamu mau tau gimana caranya membuat Kacang Telur Pedas Manis ini, caranya gampang banget kok. Kamu tinggal ikutin aja Resep Kacang Telur Pedas Manis yang akan saya bagikan berikut ini. Nie dia resepnya...Selamat mencoba....
Bahan :
- 500 gram kacang tanah, cuci bersih dan tiriskan hingga kacang kering.
- 8 siung bawang putih, haluskan
- 4 butir telur, kocok lepas
- 2 sdt cabai bubuk
- 100 gram gula pasir
- 1 sdt garam
- 100 gram tepung sagu, ayak
- 400 gram tepung terigu, ayak
- 1/4 vanili bubuk
- Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat :
- Pertama campur dan aduk rata telur, vanili, gula pasir, garam, cabai bubuk dan bawang putih. Lalu masukkan kacang dan aduk hingga rata. Angkat dan tiriskan.
- Setelah itu balur dan ratakan campuran tepung tadi, lakukan berulang secara bergantian telur dan tepung kira-kira sampai 3 sampai 4 kali sampai kacang terbalur dengan rata dan menghasilkan ketebalan yang kita inginkan.
- Terakhir goreng dengan minyak panas dan dengan api sedang sampai matang dan berwarna kecoklatan. lalu angkat dan tiriskan. Setelah dingin simpan dalam toples kedap udara. Sajikan.