Resep Nasi Goreng Cabai Hijau

Resep Nasi Goreng Cabai Hijau. Warna Hijau yang di dapat dari cabai hijau ini membuat tampilan Nasi Goreng ini semakin manarik. Nasi Goreng Cabai Hijau ini enak banget untuk dijadikan menu sarapan pagi keluarga. Tidak hanya sebagai sarapan Nasi Goreng Cabai Hijau ini juga bisa dijadikan bekal makan siang suami dan buah hati tercinta. Mau tau gimana caranya bikin Nasi Goreng Cabai Hijau ini di rumah. Simak aja Resep Nasi Goreng Cabai Hijau yang akan saya bagikan di bawah ini....


Bahan :
  • 500 gram nasi putih
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 butir bawang merah, cincang halus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 10 buah cabai hijau besar, buang bijunya lalu tumbuk halus
  • 1 sdmkecap ikan
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 batang daun bawang, iris miring
  • 2 sdm margarin untukmenumis
Bahan Pelengkap :
  • 50 gramikan jambal, potong kotak kecil lalu goreng
  • 3 sdm bawang merah
  • 1 butir telur, buat dadar dan iris halus
  • 3 sdm serundeng
Cara Membuat :
  1. Pertama tumis bawang putih, bawang merah dan cabai hijau besar sampai berbau harum. Lalu masukkan nasi putih, garam, gula, merica dan kecapikan. Aduk sampai rata dan mask hingga matang.
  2. Terakhir tambahkan daun bawang dan aduk rata. Nasi Goreng Cabai Hijau siap disajikan bersama bahan pelengkapnya.

Related Posts: