Resep Lapis Singkong Enak Sederhana. Bunda...dalam kesempatan kali ini saya akan membagikan Resep Jajanan yang pastinya enak banget. Kue Lapis Singkong ini selain mempunyai cita rasa yang enak, cara membuatnya juga mudah.Jadi bunda bisamencoba membuatnya sendiri di rumah. Nah..langsung aja yach bunda, nie dia Resep Lapis Singkong Enak Sederhana.
Bahan :
- 50 gram tepung kanji
- 200 gram singkong, kupas lalu cuci bersih dan parut
- 250 ml susu cair
- 250 ml santan
- 150 gram gulapasir
- 1/2 sdt garam
- 1 buah pisang tanduk,potong dadu kecil
- Pewarna makanan merah, kuning dan hijau
- Minyak goreng secukupnya untuk olesan
Cara membuat :
- Pertama peras air singkong parut dan diamkan sampai patinya mengendap. lalu buang air yang bening.
- Lalu campurkan kembali pati singkong dengan singkong parut.
- Kemudian tambahkan tepung kanji dan aduk ampai rata. Tambahkan santan, susu cair, garam dan gula pasir. Masukkan potongan pisang dan aduk hingga tercampur rata.
- Setelah itu bagi adonan menjadi 3 bagian. Nagian pertama beri warna merah dan aduk rata. Bagian ke dua beri warna kuning, aduk rata. Dan bagian ke tiga beri warna hijau dan aduk rata.
- Siapkan loyang persegi ukuran 18 x 18 cm danolesi dengan sedikit minyak.
- Lalu masukan adonan merah ke dasar loyang. Ratakan dan kukus selama kurang lebih 10 menit. keluarkan.
- Tambahkan adonan kuning di atasnya. Ratakan dan kukus lagi selama kurang lebih 10 menit. keluarkan.
- Terakhir tambahkan adonan hijau dan ratakan. Kukus kembali selama 20 menit sampai adonan matang. Angkat dan dinginkan kue lapis.Potong-potong dan sajikan.