Resep Sayap Ayam Saus merah Enak Lezat

Resep Sayap Ayam Saus Merah Enak Lezat. Bunda...gimana kalau untuk menu hari ini bunda membuat Sayap Ayam Saus Merah. Cara membuat Sayap Ayam Saus Merah ini sangatlah mudah, selain itu rasanya juga sangat enak dan lezat. Cocok banget disantap dengan nasi putih yang hangat. So...langsung aja dech bunda, yuk kita simak sama-sama Resep Sayap Ayam Saus Merah Enak Lezat berikut ini. Dicoba yach bunda...


Bahan :
  • 10 buah sayap ayam,potong menjadi 2 bagian
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan Pencelup :
  • 75 gram tepung panir kasar
  • 1 butir telur, kocok lepas
Bahan Saus :
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 sdm pasta tomat
  • 2 buah cabai merah, buang bijinya dan iris serong
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 500 ml air
  • 1 batang daun bawang, potong panjang
  • 1 sdt tepung maizena dan 1/2 sdt air, larutkan untuk pengental
  • 2 sdmminyak untuk menumis
Cara Membuat :
  1. Pertama lumuri sayap ayam dengan menggunakan campuran garam dan merica bubuk. Lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  2. Kemudian celupkan ke dalam putih telur dan gulingkan di atas tepung panir kasar. Lalu goreng hingga matang dan sisihkan.
  3. Buat Saus : Tumis bawang bombay dan juga cabai merah hingga beraroma harum. Lalu tambahkan saus tomat, pasta tomat, garam, gula dan merica bubuk. Aduk hingga rata. Tuangi dengan air dan didihkan. Tambahkan daun bawang dan aduk hingga rata.
  4. Terakhir kentalkan dengan larutan tepung maizena dan masak hingga meletup-letup. Matikan api. Sajikan ayam dengan sausnya.


Related Posts: