Resep Cake Cokelat Pekat Oreo

Resep Cake Cokelat Pekat Oreo. Heeem....buat bunda yang hobi membuat kue, tak ada salahnya kalau bunda mencoba resep cake yang satu ini. Cake Cokelat Pekat Oreo ini pastinya akan disukai oleh buah hati tercinta. Kalau bunda ingin membuat Cake Cokelat Pekat Oreo ini, bunda tinggal siapin bahan-bahannya dan ikutin cara membuatnya dalam resep yang akan saya bagikan di bawah ini. Baca juga resep yang tak kalah enak lainnya seperti Resep Bolu Gulung Kukus Polkadot dan Resep Cake Krim Strowberry.


Bahan :
  • 1/2 sdt emulsifier (sp/tbm)
  • 6 butir telur
  • 125 gram gula pasir
  • 1 sdm air
  • 150 gram tepung terigu
  • 1/2 sdt baking powder
  • 25 gram cokelat bubuk hitam
  • 125 gram margarin, lelehkan
Bahan Isian (aduk rata) :
  • 5 keping biskluit oreo, cincang halus
  • 25 gram krim bubuk dan air es 50 ml, kocok
Bahan Hiasan :
  • 10 keping biskuit oreo, cincang kasar
  • 100 gram cokelat masak pekat, lelehkan
Bahan Olesan :
  • 100 gram krim bubuk dan 200 ml air es, kocok
Cara membuat :
  1. Pertama kocok telur bersama emulsifier, air dan juga gula pasir hingga mengembang.
  2. Lalu masukkan tepung terigu, coklat bubuk hitam dan juga baking powder sambil diayak dan diaduk perlahan. Tuangkan margarin leleh sedikit demi sedikit sambil diaduk secara perlahan hingga rata.
  3. kemudian tuang ke dalam 2 buah loyang berdiameter 22 cm tinggi 3 cm yang telah diberi alas roti dan diolesi dengan margarin tipis.
  4. Setelah itu oven dengan menggunakan api bawah dengan suhu 190 derajat celcius selama kurang lebih 20 menit hingga matang.
  5. terakhir ambil selembar cake dan oleskan isian. Lalu tumpuk cake lainnya dan oles seluruh permukaan cake dengan bahan olesan. Siram cokelat masak pekat leleh di pinggiran cake. Taburkan oreo di atas permukaan cake.

Related Posts: